Karir Hebat di Mulai dari Sebuah Profesi Barista Bersama Ezzy Barista Academy

Hi #ezzian…saat ini industri minuman salah satunya seperti kedai kopi atau coffee shop banyak sekali bermunculan dan berkembang sangat pesat. Kedai kopi coffee shop tidak hanya menjadi industri minuman semata, namun telah menjadi lifestyle bagi beberapa orang, sehingga tidak dipungkiri penikmat kopi sejati seringkali datang dan menjadikan beberapa kedai kopi tersebut sebagai langganan dalam menyeruput kopi dan berbagai cerita bersama Sahabat atau Keluarga.

 

A picture containing person, indoor, working, preparing

Description automatically generated

 

Dalam prakteknya, sebuah kedai kopi atau coffee shop tidak terlepas dari sebuah rofesi profesional bernama Barista. Seorang Barista adalah nahkoda dan sosok garis terdepan dalam menciptakan kopi terbaik yang dibuatnya serta memberikan pelayanan. Secangkir kopi nikmat yang akan disuguhkan kepada pelanggan dengan sepenuh hati adalah kunci kesuksesan sebuah kedai kopi atau coffee shop.

 

A picture containing text, person, person, indoor

Description automatically generated

 

Saat masih kecil, rasanya kebanyakan anak-anak saat mendengar atau ditanya apakah profesi atau pekerjaan yang mau dipilih dan dijalani saat sudah dewasa. Jawabannya pasti tidak jauh-jauh dari profesi seperti dokter, arsitek, guru ataupun pilot. Namun seiring kemajuan zaman, pilihan profesi menjadi berkembang semakin luas. Siapa yang mengira. Di era sekarang ada sebuah profesi yang disebut Barista. Akan tetapi, tidak dapat dipungkiri profesi satu ini masih lekat dengan citra “hanya tukang kopi” dibenak Sebagian banyak orang. Hingga akhirnya, membuat kecenderungan orang-orang untuk berpikir bahwasannya profesi satu ini tidak memiliki jenjang karir selayaknya jenis pekerjaan lain. Namun jangan salah, karena sebetulnya profesi Barista juga memiliki jenjang karir. 

 

A picture containing text, orange

Description automatically generated

 

Jenjang karir seorang Barista jelas terstuktur, seperti dimulai dari probation (masa percobaan), lalu lanjut ke jenjang junior Barista, kenudian naik lagi menjadi senior Barista, lalu dari posisi tersebut akan ada lanjutan karir yang pecah arahnya tergantung pilihan masing-masing. Pecah jalur yang dimaksud adalah dari posisi senior Barista  bisa menuju atau memilih bidang yang lebih spesifik yakni edukasi dan manajerial. Apabila kalian berkarir sebagai Barista, tidak menutup kemungkinan karir kalian hanya di level nasional saja, tetapi kalian juga dapat berkair sebagai Barista di luar negeri. Yang terpenting kalian selalu berusaha dan mau belajar mengenai dunia kopi bila anda memutuskan untuk terjun menjadi Barista. Tidak sampai disitu Seorang Barista juga dapat berkarir menjadi Supervisor Outlet hingga Manager di Sebuah Outlet Manager dan Faktanya banyak diantaranya justru masuk ke dunia entrepreneur di Dunia Kopi.

 

A group of people wearing clothing

Description automatically generated with medium confidence

 

Waahh.. Keren bukan! Kopi di Dunia saat ini menjadi sebuah Gaya Hidup atau Life Style.

Apabila kalian tertarik untuk belajar menjadi Barista, tidak salah lagi jika kalian  bergabung bersama salah satu kampus perhotelan dan bisnis terbaik di Indonesia yaitu Elizabeth International Hotel & Business School dan mengambil program tambahan berupa short course Barista. Diselenggarakannya short course di Elizabeth International bertujuan untuk mencetak tenaga terampil siap kerja dibidang Barista ataupun bagi mereka yang ingin menjadi seorang Coffeepreneur.  Kapan lagi merasakan momen untuk pengalaman belajar menjadi seorang Barista Entrepreneur di bidang minuman kopi langsung dari masternya. Dapatkan sertifikat barista kalian dan konten pengetahuan terlengkap mengenai kopi bersama Ezzy Barista Academy by Elizabeth International.

 

Free Coffee Class untuk Siswa-Siswi SMA & SMK 

Batch 05 Dibuka, 

Paket Kelas Kopi Mempelajari:

✅Belajar dasar kopi manual brew technique

✅Belajar mengenai coffee mixologist

✅Belajar membuat perfect espresso 

*Limited Seat*

 

🗓️ : 01 April 2022

⏱️ : 14.00 - 17.00 Wita

👕 : Pakaian Sekolah / Kemeja Rapi

🏠 : Elizabeth International Denpasar (Ezzy Smart Resort)

Jl. Hayam Wuruk No 199, Denpasar - Bali

Segera amankan seat kalian untuk Coffee Class Batch 5 melalui link berikut :

https://forms.gle/CWneGM89DyKb9f5g7

Contact Person : Mr Rega Pratama (087851440529)

 

Salam Sukses Luar Biasa !